Bisnis inti (core business) pengusahaan jalan tol adalah perencanaan teknis, pendanaan, konstruksi, serta pengoperasian dan pemeliharaan jalan tol. Pengoperasian jalan tol memiliki keterkaitan langsung dengan pengembalian investasi dan pengembalian pinjaman.

Selain bisnis inti, PT Jasamarga Bali Tol dapat mengembangkan usaha lain yang relevan dengan pengusahaan jalan tol. Menurut rencana, di Jalan Tol Bali Mandara, khususnya di lajur motor, akan dipasang atap yang terbuat dari panel surya. Pemasangan atap panel surya ini selain memiliki tujuan untuk melindungi pengendara sepeda motor dari panas dan hujan, juga memiliki tujuan untuk menghasilkan energy listrik yang dapat dipakai untuk penerangan jalan maupun dijual kepada PLN karena listrik di Bali sering padam. Selain panel surya juga akan dibangun Tempat Pelayanan dan Wisata (TPW) Bedawang Nala, yaitu konsep rest area yang memadukan tempat pelayanan sekaligus tempat wisata. Saat ini TPW Bedawang Nala masih dalam proses pengajuan ijin ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.